Beranda / Lifestyle

5 Rekomendasi Hampers Lebaran 2024 Murah dan Unik, Cocok Dibagikan ke Teman atau Saudara

life.terasjakarta.id - Jumat, 5 April 2024 | 14:45 WIB

SHARE
Share Whatsapp Share Facebook Share Twitter Share Link
Rekomendasi hampers lebaran 2024 untuk calon mertua

Sejumlah rekomendasi hampers Lebaran 2024 murah dan unik yang bisa kamu bagikan kepada teman atau saudara. (Foto: Freepik)

Penulis : Rury Pramesti
Editor : Rury Pramesti

JAKARTA, TERASJAKARTA.ID - Berikut ini ada sejumlah rekomendasi hampers Lebaran 2024 murah dan unik yang bisa kamu bagikan kepada teman atau saudara.

seperti yang diketahui, menjelang Lebaran Idul Fitri biasanya banyak orang akan merayakannya dengan berbagi hampers ataupun hadiah.

Berbagi hampers Lebaran sendiri saat ini sudah menjadi salah satu tradisi unik yang dilakukan oleh masyarakat Indonesia.

Meski tidak bersifat wajib, akan tetapi cara berbagi ini banyak dilakukan untuk mengucapkan rasa terima kasih dan kebahagiaan di hari kemenangan antar sesama.

Baca Juga : 7 Rekomendasi Hampers Lebaran 2024 Murah dan Berkualitas, Rayakan Idulfitri dengan Berbagi Kebahagiaan

Selain itu, hampers lebaran juga menjadi cara yang ideal untuk mempererat tali silaturahmi, berbagi kebahagiaan, dan menyambut suasana Idulfitri dengan penuh kehangatan dan keramahan.

Adapun tradisi ini ternyata juga merupakan anjuran Rasulullah SAW agar umatnya saling bertukar hadiah untuk menambah keakraban dan bentuk kasih sayang.

"Salinglah memberi hadiah, maka kalian akan saling mencintai." (HR. Bukhari).

Hampers lebaran biasanya dibungkus atau dikemas dengan berbagai cara unik sehingga tampilannya menjadi jauh lebih menarik.

Baca Juga : 7 Rekomendasi Hampers Lebaran 2024 di Bawah Rp100 Ribu, Cocok Buat Teman Kantor

5 Rekomendasi Hampers Lebaran 2024 Murah dan Unik

Nah, bagi kamu yang ingin membuat hampers Lebaran untuk teman atau saudara dengan dana terbatas, berikut ini ada sejumlah ide hampers lebaran murah dan unik.

1. Kue Kering

kue kering1. (Foto : terasjakarta.id)

Kue kering bisa jadi rekomendasi hampers untuk diberikan kepada teman atau saudara. (Foto : terasjakarta.id)

kue kering selain disajikan di rumah saat Lebaran juga bisa dijadikan hampers untuk teman ataupun saudara.

Kamu bisa memberi hampers lebaran dengan aneka snack dan kue kering khas lebaran seperti nastar, kastangel, cheese stick, chiki bal, dan lain sebagainya.

Selain bisa membelinya, kamu juga dapat membuat kue kering sendiri supaya rasa kuenya lebih terjamin.

2. Hijab

Rekomendasi hampers Lebaram 2024 yang murah dan unik selanjutnya ada hijab.

Kamu bisa membagikan hampers lebaran kepada teman sesama Muslim berupa hijab dengan motif yang menarik.

Hijab dengan bahan yang adem dan desain motif yang menarik tentu akan digunakan untuk kegiatan sehari-hari.

Selain harganya murah, hijab juga berguna untuk dikenakan saat hari raya Idulfitri.

3. Lilin Aromaterapi

Akhir-akhir ini, lilin aroma terapi banyak diminati oleh masyarakat. Bahkan lilin aroma terapi sering dijadikan hampers di momen-momen perayaan hari besar seperti lebaran dan natal.

Kamu bisa memilih lilin aromaterapi dengan rasa yang lebih fresh dan segar serta cocok untuk di letakan di ruang tamu.

4. Vitamin dan Suplemen

Walaupun masih berpuasa, pastinya daya tahan tubuh harus menjadi perhatian paling utama.

Maka dari itu, kamu bisa memberikan hampers berupa vitamin atau suplemen kepada teman ataupun sanak saudara.

5. Makanan Khas Lebaran

Terakhir, kamu bisa memberikan hampers yang berisi bermacam makanan khas Lebaran seperti rendang, opor ayam, dan lainnya.

Hampers ini tentunya sangat bermanfaat, apalagi untuk teman kamu yang tidak bisa kembali ke kampung halaman.

Itu dia sederet rekomendasi hampers Lebaran 2024 murah dan unik yang bisa kamu berikan kepada teman ataupun saudara. Semoga membantu!

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

SHARE
Share Whatsapp Share Facebook Share Twitter Share Link