Beranda / Lifestyle

BPJS Kesehatan Pastikan Karyawan Fast Food Seluruh Indonesia Terlindungi JKN

life.terasjakarta.id - Rabu, 20 Maret 2024 | 14:44 WIB

SHARE
Share Whatsapp Share Facebook Share Twitter Share Link
BPJS Kesehatan Jakarta Utara

BPJS Kesehatan Cabang Jakarta Utara bersama dengan RSUD Koja menyelenggarakan kegiatan edukasi yang diberikan kepada peserta JKN yang bekerja di PT Rekso Nasional Food (RNF) yang tersebar di seluruh Indonesia. (foto: bpjs kesehatan)

Editor : Cahyono

JAKARTA, TERASJAKARTA.ID - Dalam rangka meningkatkan pemahaman terkait Program Jaminan Kesehatan Nasional (JKN) terutama terkait pelayanan kesehatan di fasilitas kesehatan, BPJS Kesehatan Cabang Jakarta Utara bersama dengan RSUD Koja menyelenggarakan kegiatan edukasi yang diberikan kepada peserta JKN yang bekerja di PT Rekso Nasional Food (RNF) yang tersebar di seluruh Indonesia.

Dalam kegiatan yang bertempat di Training Center McD Pusat dan juga melalui zoom tersebut BPJS Kesehatan juga berkolaborasi dengan dokter dari RSUD Koja, Suzanna Ndraha dalam memberikan edukasi tentang pola hidup sehat sebagai salah satu tindakan preventif untuk mencegah risiko penyakit.

“Sebagai penyelenggara JKN, BPJS Kesehatan selalu mengharapkan masyarakat menjadi peserta JKN saja, akan tetapi kami juga berupaya untuk meningkatkan pemahaman masyarakat untuk mengakses layanan administrasi dan kesehatan dari JKN. Begitu juga dengan pegawai RNF yang saat ini tersebar di seluruh Indonesia, kami harapkan edukasi yang kami berikan dapat menyebar bukan hanya kepada pegawai, akan tetapi juga kepada keluarga dan tetangganya. Saya juga apresiasi terhadap PT RNF karena sudah mendaftarkan seluruh pegawai dan keluarganya menjadi peserta JKN, sebagai bentuk kepatuhannya kepada program pemerintah,” ujar Kepala BPJS Kesehatan Cabang Jakarta Utara, Ropik Patriana.

Baca Juga : Terapkan Teknologi AI, BPJS Kesehatan Hadirkan Layanan Digital ke Belahan Dunia

Ropik juga mengungkapkan, jika pemahaman peserta JKN semakin baik, maka pelayanan kesehatan yang diberikan oleh fasilitas kesehatan yang bekerjasama dengan BPJS Kesehatan akan lancar.

Karena baik dari pengguna dan petugas yang melayani, sama-sama memahami prosedur yang harus dilakukan. Untuk itu Ropik berharap apa yang disampaikan saat kegiatan edukasi ini tersampaikan dengan baik. Saat ini menurutnya, BPJS kesehatan berkomitmen untuk memberikan pelayanan kesehatan yang mudah, cepat dan setara.

“Kami juga berharap peserta yang hadir disini sudah memiliki dan mengakses aplikasi Mobile JKN, dimana keaktifan peserta menjadi hal yang utama dalam mendapatkan layanan kesehatan dalam Program JKN. Ketika kepesertaan kita dalam keadaan aktif, maka kita memastikan terhindar dari risiko biaya layanan kesehatan yang relatif mahal. Pada Mobile JKN, BPJS Kesehatan juga menyediaan fitur untuk melakukan skrining kesehatan untuk mencegah terkena risiko penyakit. Selain itu kami juga mengajak dari RSUD Koja untuk berbagi edukasi tentang pola hidup sehat yang bisa dilakukan untuk menghindar dari penyakit yang bisa datang dari gaya hidup,” ujar Ropik.

Masih dalam kegiatan edukasi yang sama, Suzanna yang merupakan dokter spesialis penyakit dalam menyampaikan pentingnya pola hidup sehat. Terlebih untuk pegawai yang bekerja di restoran yang buka selama 24 jam.

Baca Juga : DPR Berharap Peserta JKN BPJS Kesehatan Dapat Layanan Kesehatan yang Optimal

Suzanna menekankan bahwa pola hidup sehat sangat berpengaruh untuk menekan angka pelayanan kesehatan.

Terlebih jika peserta JKN sudah melakukan skrining kesehatan secara mandiri melalui Mobile JKN dan hasilnya berisiko, maka bisa di ubah pola hidupnya.

“Jika hasilnya sudah berisiko, maka harus diubah pola hidupnya dari sekarang, bersyukur yang hasilnya tidak berisiko. Tapi tidak menutup kemungkinan yang hasilnya tidak berisiko itu juga terbebas dari penyakit. Penyakit itu bisa dipanggil apabila dari kita tidak menjalankan pola hidup yang baik. Pola hidup itulah yang memanggil penyakit, dan jika sudah terpanggil biasanya penyakit itu membawa teman-temannya. Untuk orang-orang yang sudah menjaga kesehatan saja, penyakit itu kadang datang sendiri. Untuk itu saya harapkan dengan edukasi yang kami berikan, para pekerja disini dapat menjalani pola hidup yang lebih sehat untuk mengantisipasi datangnya penyakit,” ujar Suzanna.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

SHARE
Share Whatsapp Share Facebook Share Twitter Share Link