Beranda / Lifestyle

7 Amalan Jelang Ramadhan yang Besar Pahalanya, Lengkap dengan Doa

life.terasjakarta.id - Jumat, 8 Maret 2024 | 14:30 WIB

SHARE
Share Whatsapp Share Facebook Share Twitter Share Link
Kumpulan amalan-amalan baik di bulan suci Ramdhan 1445 H/2024. (Freepik/nikitabuida)

Kumpulan amalan-amalan baik di bulan suci Ramdhan 1445 H/2024. (Freepik/nikitabuida)

Penulis : Syifa Lulu Aulia
Editor : Syifa Lulu Aulia

JAKARTA, TERASJAKARTA.ID - Dalam hitungan hari lagi, umat Muslim diseluruh dunia akan menyambut kedatangan bulan suci Ramadhan, termasuk Indonesia.

Indonesia menjadi salah satu negara dengan mayoritas penduduk beragama Islam. Oleh karena, Ramdhan di negara ini selalu di sambut dengan penuh kehangatan.

Menjelang Ramadhan, ada beberapa amalan yang besar pahalanya jika dilakukan sebagai bentuk mempersiapkan diri menyambut bulan penuh berkah.

Baca Juga : Bacaan Niat dan Doa Sahur yang Diamalkan Rasulullah SAW

Dalam menjalankan ibadah di bulan Ramadhan seperti berpuasa, penting bagi umat Islam untuk memperbanyak amalan baik.

Sebab, Allah SWT menjanjikan Ramadhan sebagai bulan yang penuh keberkahan dan ganjaran pahalan bagi umat-Nya yang senantiasa beramal baik.

Memperbanyak amalan-amalan baik sebelum Ramadhan juga diharapkan bisa membuat umat Islam lebih bersiap secara spiritual dalam beribadah.

Baca Juga : Doa Salat Tahajud dan Artinya, Dibaca setelah Melaksanakan Ibadah

Dengan melakukan amalan baik, setiap umat Islam bisa mendapat ganjaran pahala yang dilipatgandakan oleh Allah SWT.

Kapan Ramadhan 2024?

Berdasarkan kelander Hijriah Indonesi terbitan Kemenag, Ramadhan tahun ini diperkirakan jatuh pada tanggal 12 Maret 2024.

Kendati demikian, Kementerian Agama (Kemenag) perlu menetapkan 1 Ramadhan 1445 H/2024 setelah melakukan pemantauan hilal dan ditetapkan melalui sidang Isbat.

Berbeda dengan Muhammadiyah yang telah menetapkan 1 Ramadhan 1445 H/2024 akan jatuh pada tanggal 11 Maret 2024.

Sambil menunggu bulan suci Ramadhan, alangkah baiknya umat Islam dapat melakukan beberapa amalan baik.

Berikut kumpulan amalan baik yang bisa di lakukan dalam menyambut bulan Ramadhan 1445 H/2024.

7 Amalan Jelang Ramadhan yang Besar Pahalanya

1. Berdoa Sambut Ramadhan

Amalan pertama yang dapat dilakukan yakni membaca doa sambut bulan Ramadhan.

Berikut doleh sahabat Anas bin Malik ra dari Nabi Muhammad SAW:

اَللَّهُمَّ بَارِكْ لَنَا فِي رَجَبَ وَشَعْبَانَ وَبَارِكْ لَنَا فِي رَمَضَانَ

Artinya, “Ya Allah, berkahilah kami di dalam bulan Rajab dan Sya'ban, dan sampaikanlah kami pada bulan Ramadhan.” (HR Ahmad).

اَللَّهُمَّ سَلِّمْنـِيْ إِلَى رَمَضَانَ وَسَلِّمْ لِـيْ رَمَضَانَ وَتَسَلَّمْهُ مِنِيْ مُتَقَبَّلاً

Artinya, “Ya Allah, selamatkan aku hingga sampai Ramadhan, dan selamatkan Ramadhan untukku, dan terimalah Ramadhan dariku dengan benar-benar diterima.” (Doa Yahya bin Abi Katsir dalam Hilyah).

2. Berdoa Ketika Melihat Hilal Ramadhan

Saat berhasil melihat hilal Ramadhan, hendaknya umat Islam berdoa. Berikut doa yang bisa dilafalkan.

اللَّهُمَّ أَهِلَّهُ عَلَيْنَا بِالأَمْنِ وَالإِيمَانِ، وَالسَّلامَةِ وَالإِسْلَامِ، رَبِّي وَرَبُّكَ اللَّهُ هِلَالُ رُشْدٍ وَخَيْرٍ

Artinya, “Ya Allah, jadikanlah bulan Ramadhan ini ‘membawa’ keamanan, keimanan, keselamatan, keislaman bagi kami. Tuhanku dan Tuhanmu adalah Allah, wahai bulan petunjuk dan kebaikan.” (HR Ahmad dan At-Tirmidzi).

3. Mengucapkan Taniah, Selamat datang Ramadhan sesama Umat Muslim

Menyambut bulan Ramadhan, Rasulullah SAW memberi kabar gembira kpada para sahabat atas datangnya bulan mulia tersebut.

Hal ini dijelaskan dalam hadis riwayat Ahmad dan An-Nasai, Rasulullah saw bersabda:

قَدْ جَاءَكُمْ شَهْرُ مُبَارَكٌ، اُفْتُرِضَ عَلَيْكُمْ صِيَامُهُ، تُفْتَحُ فِيْهِ أَبْوَابُ الْجَنَّةِ، وَتُغْلَقُ فِيْهِ أَبْوَابُ الْجَحِيْمِ وَتُغَلُّ فِيْهِ الشَّيَاطِيْنُ، فِيْهِ لَيْلَةٌ خَيْرٌ مِنْ ألْفِ شَهْرٍ، مَنْ حُرِمَ خَيْرُهَا فَقَدْ حُرِمَ

Artinya, "Sungguh telah datang kepada kalian bulan mulia. Diwajibkan kepada kalian puasanya, di dalamnya pintu-pintu surga dibuka, pintu-pintu neraka dikunci, dan setan-setan dibelenggu. Di dalamnya ada malam yang lebih baik daripada 1000 malam. Siapa saja yang terhalang dari kebaikannya, maka ia terhalang dari kebaikan." (HR Ahmad dan An-Nasai).

4. Ziarah Kubur

Ziarah kubur menjadi salah satu tradisi yang banyak dilakukan umat Muslim sebelum menyambut bulan suci Ramadan.

Tujuan dari ziarah kubur ini untuk mendoakan almarhum agar dimaafkan segala dosa selama hidupnya. Berikut doanya:

للَّهُمَّ اغْفِرْ لَهُ وَارْحَمْهُ وَعَافِهِ وَاعْفُ عَنْهُ، وَأَكْرِمْ نُزُلَهُ، وَوَسِّعْ مَدْخَلَهُ، وَاغْسِلْهُ بِالْمَاءِ وَالثَّلْجِ وَالْبَرَدِ، وَنَقِّهِ مِنَ الْخَطَايَا كَمَا نَقَّيْتَ الثَّوْبَ اْلأَبْيَضَ مِنَ الدَّنَسِ، وَأَبْدِلْهُ دَارًا خَيْرًا مِنْ دَارِهِ، وَأَهْلاً خَيْرًا مِنْ أَهْلِهِ، وَزَوْجًا خَيْرًا مِنْ زَوْجِهِ، وَأَدْخِلْهُ الْجَنَّةَ، وَأَعِذْهُ مِنْ عَذَابِ الْقَبْرِ وَعَذَابِ النَّارِ

Artinya : "Ya Allah, Ampuni-lah dia (dari beberapa hal yang tidak disukai), maafkan-lah dia dan tempatkan-lah di tempat yang mulia (Surga), luaskan kuburannya, mandikan dia dengan air salju dan air es. Bersihkan dia dari segala kesalahan, sebagaimana Engkau membersihkan baju yang putih dari kotoran, beri-lah rumah yang lebih baik dari rumahnya (di dunia), beri-lah keluarga (atau istri di Surga) yang lebih baik daripada keluarganya (di dunia), istri (atau suami) yang lebih baik daripada istrinya (atau suaminya), dan masukkan dia ke Surga, jaga-lah dia dari siksa kubur dan Neraka."

5. Meneguhkan Niat Amal Kebaikan

Niat menjadi salah satu pondasi amal perbuatan. Sebelum melaksanakan ibadah di bulan penuh kemuliaan ini umat Islam dapat berniat untuk melakukan kegiatan baik seperti tadarus Al-Quran, bertaubat, dan lain sebagainya.

6. Persiapkan Harta Benda

Mempersiapkan harta benda dengan tujuan untuk memenuhi kebutuhan keluarga di bulan Ramadhan secara maksimal.

Selain itu, harta benda ini juga ditujukan untuk bersedah kepada sesama di bulan Ramadhan agar mendapat ganjaran pahala berlimpah dari Allah SWT.

7. Memperkuat Fisik dan Psikis

Terakhir yakni mempersiapkan fisik dan psikis badan secara optimal untuk menjalani ibadah di bulan suci ini.

Hal tersebut juga bertujuan agar kekuatan iman dan tubuh selama Ramadan tetap terjaga sehingga ibadah yang dilakukan menjadi ladang pahala untuk diri sendiri.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

SHARE
Share Whatsapp Share Facebook Share Twitter Share Link